Assalamualaikum Wr. Wb.
Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang etherchanel dan cara mengkonfigurasinya. baiklah kalau gitu simak saya pembahasan di bawah ini :
A. PENDAHULUAN
1. Pengertian Etherchannel
Etherchannel adalah suatu teknologi trunking yang digunakan oleh switch Cisco catalyst dimana sejumlah fisikal port pada device digabung menjadi satu jalur logika dalam satu buah port group. Fungsinya untuk meningkatkan kecepatan koneksi antar switch, router ataupun server dan jika salah satu port atau jalur rusak maka port group akan tetap bekerja menggunakan jalur atau port yang lain.
2. Keuntungan Etherchannel
- Kecepatan akan lebih cepat
- Hemat biaya
- Jika dari salah satu link mati maka yang lain tidak berpengaruh tetapi kecepatan berkurang.
3. Syarat Etherchannel
- Duplex harus sama
- Speed harus sama contohnya fashethernet dengan fashethernet
- Native vlan Merupakan vlan yang didesain untuk mensupport switch ‘jadul’ yang tidak mensupport tagging .1Q
- Allowed vlan membatasi vlan yang boleh lewat
- Swithport mode
4. Protokol yang berkaitan dengan Etherchannel
- Link Aggregation Control Protocol (LACP)
Link Aggregation Control Protocol merupakan bagian dari spesifikasi IEEE 802.3ad yang mengijinkan pengguna untuk menggabungkan beberapa port fisikal bersama menjadi sebuah channel logical tunggal.
- Port Aggregation Protocol (PAgP)
PAgP membantu pada pembuatan otomatis dari link Etherchannel. Paket PAgP dikirim di antara port yang bisa Etherchannel dalam tujuan untuk negosiasi formasi dari channel.
Untuk memberikan
gambaran bagaimana konsep Etherchannel itu berkerja serta penjelesan
tentang apa itu Etherchannel dan jenisnya dan juga cara mengkonfigurasikannya.
C. MAKSUD DAN TUJUAN
Tujuannya adalah
untuk meningkatkan kecepatan koneksi internet antar switch, router ataupun
server dan jika salah satu port atau jalur rusak maka port group akan
tetap bekerja menggunakan jalur atau port yang lain.
D. ALAT DAN BAHAN YANG DI BUTUHKAN
- Cisco Packet
- TracerLaptop/PC
- Secangkir Kopi untuk menemani ngelab
E. PEMBAHASAN
- Cara Konfigurasi Ethherchannel Link Aggregation Control Protocol (LACP).
1. Pertama - tama ita buat topologinya terlebih dahulu seperti gambar di bawah :
2. Kemudian kita konfigurasikan LACP pada semua inteterface Switch pada gambar di atas. kita gunakan mode active untuk mengkonfigurasikannya.
Lakukan konfigurasi pada Switch 1 seperti pada langkah di atas.
3. Setelah kita lakukan konfigurasikan seperti diatas, maka akan muncul interface baru yaitu port-channel 1 . Kemudian kita konfigurasi interface port-channel 1 menjadi mode trunk / kita juga bisa langsung konfigurasi trunk di interface fa0/1-3
Switch 0
4. Kemudian cek port-channelnya maka setiap interfacenya akan berubah menjadi type active, dan protokolnya akan menjadi LACP.
Lakukan Konfigurasi yang sama pada PC1 tetapi menggunakan IP Address 192.168.1.2
5. Tunggu beberapa saat maka lampu indikator interface pada switch akan berubah menjadi hijau semua.
6. Selanjutnya coba kita tambahkan host baru pada setiap switch tetapi masih sejaringan.
7. Kemudian Kita masukkan IP Address pada semua PC
Lakukan Konfigurasi yang sama pada PC1 tetapi menggunakan IP Address 192.168.1.2
8. Kemudian kita lakukan ping antar PC
PC0 > PC1
PC1 > PC0
F. HASIL YANG DI DAPAT
Dapat mengkofigurasikan Ethherchannel Link Aggregation Control Protocol (LACP) dengan baik dan benar sesuai keterangan di atas.
G. KESIMPULAN
Konfigurasi Etherchannel dapat di gunakan untu meninngkatkan kecepatan koneksi internet.
H. PENUTUP
Sekian dulu pembahasan Etherchannel dari saya apabila kurang jelas atau sulit di mengerti mohon tinggalkan komentar di bawah. mohon maaf jika ada kesalahan.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Comments