Sharing Bersama Mas Aji Kamaludin - IT NDESO

A. Pendahuluan
    Assalamualaikum wr. wb.
Seperti biasanya, kalau setiap hari sabtu biasanya siswa/siswi yang prakerin di BLC Telkom Klaten melakukan evaluasi, tapi beda dengan sabtu ini, sabtu ini kami kedatangan tamu yaitu mas Aji Kamaludin. Mas Aji ingi sharing-sharing tentang pengalamannya.

B. Latar Belakang
    Mas aji tidak hanya sharing tetapi dia juga mengajari kami semua bahasa pemrograman HTML dan CSS.

C. Maksud Dan Tujuan
      Ingin membagikan para tentang sharing-sharing hari ini.












D. Pembahasan
     Mas Aji Kamaludin menceritakan tentang dirinya, dia menceritakan sedikit kisahnya dari SD (Sekolah Dasar) sampai saat ini. mas aji adalah orang yang introvert atau lebih sering dengan penyendiri, mas aji mempunyai prinsip yang cukup aneh yaitu dia mau bekerja asalkan menantang dan dia juga mengikuti kata hatinya.

Mas Aji merupakan orang yang pelupa, dia jarang pergi jauh dari rumah karena takut tidak tahu jalan dan akhirnya nyasar, tidak hanya itu mas aji adalah tipe orang yang tidak suka menghafal.

Yang menjadi motivasi bagi saya dari sosok mas aji adalah tidak mudah menyerah, dia sudah mendaftar kuliah berkali-kali tapi tidak pernah di terima padahal nilai pelajaran mas aji di sekolah dari SD sampai SMK tinggi, dan dia  juga menjadi peringkat pertama di sekolah SMKnya. Dia  sudah di tolak universitas sebanyak 14 kali, tapi hal itu tidak menjadikan mas aji putus asa, dan saat ini dia sedang kuliah.

Dia juga mengajaran kepada kami semua bahasa pemrograman HTML dan CSS.

1. Apa itu HTML ??

  HTML kepanjangan dari Hyper Text Markup Langue. HTML merupakan
sebuah bahasa markah yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah penjelajah web Internet dan pemformatan hiperteks sederhana yang ditulis dalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi.

2. Apa itu CSS ??

    CSS adalah kependekan dari Cascading Style Sheet. CSS merupakan kumpulan kode-kode yang bertujuan untuk menghias dan mengatur gaya tampilan/layout halaman web supaya lebih elegan dan menarik.

E. Kesimpulan
      Belajarlah dengan sungguh-sungguh dan apa bila kalian gagal gunakanlah kegagalan kalian untuk menuju masa depan yang lebih baik.

E. Penutup
     Itulah sedikit yang bisa saya sampaikan apabila ada kesalahan saya minta maaf, Wassalamualaikum wr. wb.


Subscribe My Blog

Comments